Strategi Futsal (Formasi Bertahan)

Sponsored Link
space iklan
 Strategi Futsal (Formasi Bertahan) - Banyak orang mengatakan bahwa dalam bermain bola pertahanan terbaik adalah menyerang. Didalam bermain futsal selain harus mempunyai teknik futsal yang baik, juga tidak pernah lepas dari yang namanya trick dan strategi bermain. Pada kesempatan kali ini Tutorial Futsal akan membahas tentang Strategi Futsal Bertahan yang akan kita bahas tentang formasinya.  
Formasi futsal saat bertahan tentu beda dengan formasi futsal saal menyerang, Penerapan strategi dari formasi bertahan ini kuncinya ada pada kekuatan lini belakang yang kokoh dan solid, tapi tanpa melupakan melakukan penyerangan terhadap lawan. 

Strategi Futsal Formasi Bertahan yang biasa digunakan di indonesia ada 2, diantaranya yaitu :

1. Formasi 2 - 2
Formasi ini bisa disebut formasi paling mendasar dari bermain futsal dalam hal bertahan, formasi 2 - 2 itu berarti 2 orang pemain belakang dan 2 orang pemain depan dan ditambah dengan 1 orang kiper. Strategi Futsal formasi ini biasanya menggunakan setengah lapangan permainan saat diserang,  ketika musuh kita menguasai bola seluruh pemain kita langsung membentuk formasi 2 - 2. 2 orang pemain belakang melakukan men to marking terhadap lawan yang masuk ke daerah pertahanan kita, dan 2 orang pemain depan melakukan shadow terhadap lawan yang menguasai bola untuk menyulitkan lawan menguasai bola lebih lama sehingga lawan akan cenderung melakukan kesalah sendiri, disinilah moment kita untuk melakukan serangan balik yang cepat dan berbahaya kedaerah pertahanan lawan dan mencetak gol.



2. Formasi 1 - 2 - 1
Untuk menerapkan formasi bertahan ini pemain wajib memiliki kondisi fisik,kerjasama dan skill yang sangat baik, karena dengan formasi ini seluruh pemain dituntut untuk bergerak cepat saat melakukan rotasi pemain. 
Formasi ini akan sangat mudah di terapkan pada saat lawan menggunakan formasi 3 - 1, karena apabila lawan menggunakan formasi tersebut, kita akan lebih mudah merebut bola, menguasai bola dan melakukan serangan balik cepat dan kita memiliki banyak pilihan melakukan trick menyerang untuk membuat kerepotan pertahanan lawan dan mencetak gol dengan mudah.


Sebenarnya masih banyak lagi Strategi Futsal (Formasi Bertahan) yang bisa diterapkan, tapi dengan mengetahui 2 formasi futsal bertahan diatas kita bisa memiliki gambaran saat kita menerapkannya dilapangan.
space iklan